Rekomendasi Cuma Buat Kamu! YA! CUMA BUAT KAMU!

Senin, 27 Februari 2023

11 Rekomendasi Tempat Wisata Terbaik Di Pangandaran Yang Wajib Kalian Kunjungi !!

Wisata Di Pangandaran - Kawasan Pangandaran tentu sudah tidak asing lagi bagi wisatawan lokal maupun asing. Selain akses yang mudah, biaya yang murah, ditambah dengan pesona alam yang indah merupakan magnet tersendiri untuk wisatawan.

Namun apakah kamu tahu bahwa wisata Pangandaran tidak melulu didominasi oleh pantai-pantainya saja, melainkan ada banyak tempat lain yang juga menarik untuk dikunjungi. Seperti air terjun, sungai, goa, bahkan tempat berkemah.

Berikut Rekomendasi Tempat Wisata Terbaik Di Pangandaran Yang Wajib Kalian Kunjungi !!

1. Curug Citumang

Curug Citumang - Wisata di Pangandaran

Curug Citumang | Sumber gambar: Jabar Today

Air terjun yang membelah hutan ini masih belum banyak diketahui wisatawan. Hal ini karena lokasinya yang cukup terpencil dan susah dijangkau. Meski begitu, akses ke arah Curug Citumang sudah terbilang bagus dengan jalan beraspal. Kamu bisa mengendarai kendaraan pribadi atau menyewa ojek untuk bisa sampai ke lokasi.

2. Curug Jambe Anom

Curug Jambe Anom - Wisata di Pangandaran

Curug Jambe Anom | Sumber gambar: Desa Purbahayu

Berada di kawasan Purbahayu, Pangandaran, curug ini masih bagian dari daerah Ciamis. Meskipun tempat wisata yang satu ini belum banyak diekspos, tapi Curug Jambe Anom sudah kerap dikunjungi oleh wisatawan dari dalam maupun luar kota.

Di sini, kamu bisa menikmati keindahan dan pesona Curug Jambe Anom sambil bersantai atau pun bermain air bersama teman juga keluarga. Wisata ini sangat cocok bagi kamu yang butuh ketenangan dan ingin bersatu dengan alam. Cocok banget untuk menenangkan hati dan pikiran.

3. Curug Luhur

Curug Luhur artinya dalam Bahasa Sunda adalah air terjun tinggi. Di sini kamu akan mendapati air terjun yang bertingkat dan bercabang yang menjadikannya begitu unik serta menarik dibandingkan curug lainnya yang ada di Pangandaran..

Dikelilingi oleh lebatnya hutan dan dipenuhi pepohonan tinggi, menjadikan suasana wisata Curug Luhur sejuk dan cenderung berhawa dingin. Ada banyak spot yang instagramable yang bisa digunakan untuk mengabadikan momen saat berada di Curug Luhur.

4. Cukang Taneuh

Cukang Taneuh (Green Canyon) - Wisata di Pangandaran

Cukang Taneuh (Green Canyon) | Sumber gambar: Wikimedia

Cukang Taneuh atau terkenal dengan julukan Green Canyon Pangandaran merupakan salah satu wisata Pangandaran yang paling populer dan dijuluki sebagai ‘Green Canyon’. Terletak di daerah Kertayasa, Pangandaran, wisata ini menawarkan sejuta keindahan alamnya yang menakjubkan layaknya di Green Canyon.

Jika ingin ke sana, maka kamu harus menyewa perahu kayuh yang berlabuh dari dermaga Ciseureuh. Memakan waktu sekitar 45 menit, perahu kayuh akan melewati sungai yang airnya jernih kehijauan. Selama perjalanan kamu akan disuguhi pemandangan tebing-tebing bebatuan yang tinggi menjulang berwarna hijau.

Aktivitas seru yang bisa dilakukan di Green Canyon ini antara lain berenang, berendam, body rafting, memancing, bahkan kamu pun bisa melakukan kegiatan panjat tebing. Tapi tentu harus diawasi oleh guide lokal yang berpengalaman ya.

5. Batu Lumpang Garden

Batu Lumpang Garden - Wisata di Pangandaran

Batu Lumpang Garden | Sumber gambar: Traveloka Xperience

Batu Lumpang Garden masih terbilang destinasi wisata Pangandaran yang baru. Meski begitu, kamu tak perlu khawatir, sebab lokasi Batu Lumpang Garden cukup mudah diakses. Pengunjung sudah dapat memasuki area ini dengan berjalan kaki.

Berlokasi di Dusun Dukuh 1, Desa Parakanmanggu, Batu Lumpang Garden atau Grand Cliff, Batu Lumpang Garden masuk dalam tujuan wisata yang banyak diincar pengunjung. Selain menawarkan pemandangan yang menarik, wisata ini mempunyai ciri khas tersendiri yaitu terdapatnya batuan kapur yang menghampar di sekitarnya.

6. Goa Sinjang Lawang

Goa Sinjang Lawang - Wisata di Pangandaran

Goa Sinjang Lawang | Sumber gambar: Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat

Sinjang dalam Bahasa Sunda berarti sarung. Berada di Dusun Parinengan, desa Jadimulya, Langkap Lancar, goa ini memiliki panjang 500 meter lebar 65 meter, dan didalamnya terdapat aliran air sungai yang membelah goa.Diberi nama Sinjang Lawang karena di dalam goa terdapat sebuah batu yang berukir batik dan berada di mulut goa. Batu ini jadi ciri khas tersendiri kala berkunjung ke Goa Sinjang Lawang. Untuk bisa melewati goa ini, kamu harus berenang sambil memakai pelampung, jangan lupa siapkan head lamp, helm, dan ban karet untuk pengaman.

7. Pantai Batu Karas

Pantai Batu Karas

Pantai Batu Karas | Sumber gambar: Kadin Kabupaten Pangandaran

Inilah salah satu objek wisata paling populer yang tidak boleh dilewatkan saat berlibur di Pangandaran. Pantai Batu Karas merupakan tempat favorit bagi kamu penggila olahraga selancar air.

Walaupun pasirnya yang berwarna kehitaman tapi tak mengurangi keindahan Pantai Batu Karas. Ditambah deburan ombak laut yang tinggi dan ganas, merupakan tantangan yang mesti ditaklukkan bagi peselancar baik dari dalam maupun luar negeri. Tempat yang asyik untuk uji kebolehan berselancar!

Di Pantai Batu Karas ini juga disediakan beraneka jasa penyewaan barang untuk keperluan renang seperti ban, pelampung, banana boat, dan lain-lain. Untuk bermalam, sangat direkomendasikan untuk mencari penginapan di sini, selain harga yang murah, kamar yang bersih, lokasinya yang dekat pantai juga akan memudahkan acara liburanmu.

8. Pantai Pasir Putih

Pantai Pasir Putih Pangandaran - Wisata di Pangandaran

Pantai Pasir Putih Pangandaran | Sumber gambar: Pixabay

Pangandaran identik dengan Pantai Pasir Putih yang sudah mendunia. Berada di kawasan Cagar Alam Pananjung, Kabupaten Ciamis, pantai ini menawarkan segudang pesona yang tidak akan mampu kamu lupakan.

Di Pantai Pasir Putih ini, beragam aktivitas bisa kamu lakukan, antara lain berenang, snorkeling, diving, atau sekedar bersepeda menyusuri pinggiran pantai. Perlu diingat wisata Pantai Pasir Putih ini hanya buka sampai pukul 5.00 sore, jadi sebaiknya atur rencanamu agar tidak kecewa jika datang kesana hanya menikmati waktu sebentar saja.

9. Jebulan

Jebulan Cigugur berlokasi di Cigugur, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Ini merupakan aliran sungai dengan air kehijauan yang jernih. Untuk bisa menikmati indahnya alam Jebulan, kamu harus siap sedia untuk menghadapi perjalanan yang menantang adrenalin dan menguji nyali.

Arus yang deras dan medan yang cukup terjal serta curam akan menjadi kawan perjalananmu ke sini. Agar petualanganmu tetap nyaman, jangan lupa siapkan bekal logistik, obat-obatan pribadi, dan tentunya uang tunai sebagai pegangan.

10. Pantai Madasari

Pantai Madasari - Wisata di Pangandaran

Pantai Madasari | Sumber gambar: Humas Kabupaten Pangandaran

Pantai ini berada di dusun Madasari, Desa Masawah, sebelah barat Kabupaten Pangandaran. Pantai ini menawarkan pemandangan yang memesona dan bikin kamu betah berlama-lama di sana.

Fasilitas yang tersedia juga sudah cukup lengkap seperti toilet, mushola, area parkir, dan warung makan. Bahkan kamu juga bisa mendirikan kemah dan bermalam di pantai ini.

11. Pantai Batu Hiu

Pantai Batu Hiu - Wisata di Pangandaran

Pantai Batu Hiu | Sumber gambar: Flickr

Selain beberapa pantai yang sudah dijelaskan di atas, Pantai Batu Hiu juga termasuk wisata Pangandaran yang tak boleh dilewatkan. Pantai yang terletak di Desa Ciliang, Kecamatan Parigi, Pangandaran Selatan ini merupakan andalan Provinsi Jawa Barat.


Namun perlu kamu ketahui, di wilayah ini pengunjung dilarang berenang ya. Selain ombak yang tinggi dan deras, angin yang berhembus juga sangat kencang, sehingga membahayakan orang-orang yang berada di dekatnya.

Destinasi wisata di Pangandaran yang sangat bervariasi di atas menjadi salah satu alasan wisata Pangandaran jadi pilihan favorit para traveler khususnya untuk kamu yang berjiwa petualang dan menyukai keindahan alam yang asri.


Senin, 20 Februari 2023

15 Rekomendasi Tempat Wisata Di Kota Malang !!

Kalau sudah membahas soal liburan, kota Malang pasti menjadi salah satu destinasi wisata favorit untuk dikunjungi. Selain suasananya yang ngangenin, tempat wisata di Malang juga ada banyak banget, jadi kamu enggak akan kehabisan ide wisata saat liburan ke kota di Jawa Timur ini.
Apalagi kalau liburannya bareng keluarga, kayaknya kota Malang benar-benar menjadi tempat yang cocok. Sebab, banyak taman rekreasi keluarga hingga tempat-tempat seru lainnya yang sayang banget kalau sampai kelewatan.
Nah, apa saja sih tempat wisata di Malang yang wajib banget dikunjungi?

1. Gunung Bromo

Wisata Gunung Bromo
Ya, tak lengkap rasanya kalau tidak ke Gunung Bromo jika bertandang ke Malang. Gunung ini selalu menarik banyak perhatian para pecinta alam karena pemandangan yang sangat indah serta memukau. 
Kamu bisa mengakses Gunung Bromo dengan kendaraan roda dua dan empat, namun perlu diketahui kalau kamu akan memerlukan sewa jeep untuk bisa sampai ke kaki gunung Bromo.

2. Jatim Park 1

Jatim Park 1 Batu Malang
Foto: boby hartanto arif / Shutterstock.com
Tempat wisata yang satu ini memang cukup populer di kalangan wisatawan. Destinasi ini bisa jadi pilihan saat liburan bareng keluarga kalau berkunjung ke Malang.
Di sini, para pengunjung bisa menikmati lebih dari 50 wahana untuk dikunjungi. Salah satunya Galeri Etnik Nusantara, Flying Fox, Taman Sejarah, Flying Tornado, Volcano Coaster, dan masih banyak lagi.
Oya, Jatim Park terletak di Kota Batu, sekitar 30 menit hingga 1 jam dari Kota Malang.
Jatim Park 1
Alamat: Jl. Kartika No. 2, Desa Sisir, Kec. Kota Batu, Jawa Timur 65315

3. Jatim Park 2

Jatim Park 2 Batu Malang
Lokasi Jatim Park 2 tidak terlalu jauh dari Jatim Park 1. Biasanya setelah puas jalan-jalan di Jatim Park 1, wisatawan langsung melanjutkan perjalanan ke Jatim Park 2. Ada tiga area khusus yang dijamin seru, yakni Batu Secret Zoo, Museum Satwa, dan Eco Green Park.
Sesuai namanya, Batu Secret Zoo merupakan kebun binatang yang luasnya mencapai 14 hektare. Sementara itu, di Museum Satwa, kamu bisa belajar mengenai hewan yang sudah punah. Selanjutnya di Eco Green Park, kamu akan belajar banyak hal tentang pengetahuan alam.
Jatim Park 2
Alamat: Jl. Oro-Oro Ombo No. 9, Temas, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65315

4. Jatim Park 3

Jatim Park 3 Batu Malang
Foto: wisnupriyono / Shutterstock.com
Keseruan masih terus berlanjut di Jatim Park! Selain Jatim Park 1 dan 2, kamu bisa mengunjungi Jatim Park 3 yang juga menyediakan berbagai wahana keren. Salah satu wahana yang wajib dicoba adalah Jelajah 5 Zaman, Ice Age, Life with Dino, dan The Rimba.
Jatim Park 3
Alamat: Jl. Ir Sukarno No. 144, Beji, Kec. Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur 65236

5. Alun-Alun Kota Malang

Alun-Alun Kota Malang
Foto: M. Rinandar Tasya / Shutterstock.com
Berkunjung ke kota Malang enggak lengkap rasanya kalau enggak berkunjung ke alun-alunnya, bukan? Lokasinya yang berada di tengah kota, Alun-Alun Kota Malang mudah diakses oleh para wisatawan.
Selain jajanan kaki lima di sekitar Alun-alun Kota Malang, menikmati suasana nongkrong di sore hari jadi aktivitas yang sayang untuk dilewatkan.
Alun-Alun Kota Malang
Alamat: Jl. Merdeka Selatan, Kidul Dalem, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65119

6. Kampung Warna-Warni Jodipan

Kampung Warna Warni Jodipan Malang
Kredit Foto: Robert Haandrikman on Shutterstock
Kalau butuh spot foto yang estetik, Kampung Warna-Warni Jodipan Malang bisa jadi salah satu tempat yang dikunjungi saat liburan ke Malang. Para wisatawan dapat melihat mulai dari rumah hingga jalanan dicat dan dihiasi dengan pernak-pernik warna-warni.
Kampung Warna Warni Jodipan
Alamat: Gang 1, Jodipan, Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur

7. Kampung Biru Arema

Kampung Biru Arema - Tempat Wisata di Malang
Foto: Muhammad IQbal / Shutterstock.com
Setelah Kampung Warna-Warni Jodipan, kota Malang juga mempunyai destinasi perumahan unik lainnya, yaitu Kampung Biru Arema. Di sini, ada ratusan rumah warga yang dicat biru, warna kebesaran Arema, klub sepakbolanya orang Malang. Selain itu, berswafoto dengan latar mural juga enggak kalah seru.
Kampung Biru Arema
Alamat: Kiduldalem RT 03 RW 05. Kelurahan Kiduldalem, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65119

8. Batu Night Spectacular

Batu Night Spectacular - Tempat Wisata di Malang
Foto: Isnan Wijarno / Shutterstock.com
Batu Night Spectacular (BNS) bisa jadi tempat wisata yang cocok untuk segala usia. Karena wahana yang disuguhkan mulai dari anak-anak sampai dewasa ada di sini. Nah, spot yang wajib jadi tempat foto di BNS adalah Taman Lampion.
Seperti namanya, Taman Lampion menyajikan deretan lampion-lampion yang indah dan romantis.
Batu Night Spectacular
Alamat: Jl. Hayam Wuruk No. 1, Oro-Oro Ombo, Kota Batu, Jawa Timur 65316

9. Taman Labirin Coban Rondo

Taman Labirin Coban Rondo Batu - Tempat Wisata di Malang
Foto: AntxPhotoStock / Shutterstock.com
Berlokasi di kawasan Coban Rondo, Pandesari, Kecamatan Batu, Taman Labirin Coban Rondo menjadi salah satu tempat wisata yang cocok dikunjungi bersama keluarga. Labirin ini dibuat dari tanaman hijau setinggi dua meter. Ketika masuk ke sini, bakal berasa masuk ke dunia film fiksi seperti Alice in the Wonderland!
Enggak cuma mencari jalan keluar dari labirin, kamu juga bisa menikmati aktivitas seru lainnya di Taman Labirin Coban Rondo. Seperti bermain air di air terjun, outbond hingga berkemah.
Taman Labirin Coban Rondo
Alamat: Jl. Coban Rondo No.RT. 30, Sebaluh, Pandesari, Kec. Pujon, Malang, Jawa Timur 65391

10. Museum Angkut

Museum Angkut Malang (1) - Yellow Taxi
Foto: Faisal Adi Kurniawan on Unsplash
Siapkan kamera karena di Museum Angkut kamu bisa foto-foto Instagramable sepuasnya. Selain foto-foto, di sini juga bisa menambah wawasan tentang angkutan dari seluruh dunia. Enggak ke museum namanya kalau tidak mendapat ilmu pengetahuan.
Berlama-lama di museum ini tak akan membuat bosan, karena Museum Angkut juga sering mengadakan pertunjukkan seru yang tak terlupakan.
Museum Angkut
Alamat: Jl. Terusan Sultan Agung No. 2, Ngaglik, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur.

11. Lumbung Stroberi Batu

Lumbung Stroberi Batu - Tempat Wisata di Malang
Surganya bagi pecinta stroberi, nih! Pengunjung di sini bakal dibawa berkeliling kebun stroberi yang luas. Bangunannya yang dipenuhi dengan lukisan buah berwarna merah ini juga menunjukkan kesan yang ceria. Selain keliling dan diberikan banyak informasi soal stroberi, kamu juga bisa petik buah langsung dari pohonnya.
Sebuah pengalaman tak terlupakan bisa petik stroberi langsung dari kebun, ditambah dengan suasan sejuk karena lokasinya diapit Gunung Arjuno dan Gunung Panderman.
Lumbung Stroberi Batu
Alamat: Dusun Pandan, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur.

12. Omah Kayu

Omah Kayu Batu - Tempat Wisata di Malang
Foto: Farris Noorzali / Shutterstock.com
Omah Kayu menyajikan konsep rumah yang menggunakan kayu sebagai struktur utamanya. Rumah-rumah ini dibangun di atas pohon pinus dan bisa dibilang konsepnya seperti tree house. Tentu saja ini bisa jadi spot foto yang menarik karena menyajikan pemandangan alam yang super indah.
Selain untuk tempat foto-foto, Omah Kayu mengutamakan penginapan di mana kamu bakal merasakan sensasi menginap di rumah pohon sungguhan. Yakin enggak mau ke sini?
Omah Kayu
Alamat: Jl. Gn. Banyak, Gunungsari, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur 65312

13. Taman Selecta

Taman Selecta Malang
Foto: Yoga Kukuh Jiwangga / Shutterstock.com
Malang enggak pernah kehabisan tempat wisata yang indah. Salah satunya ialah Taman Selecta yang menyajikan taman bunga yang sangat indah. Tempat ini cocok banget untuk menghilangkan penat karena sejauh mata memandang yang terlihat pemandangan. Ditambah lagi dengan udara segar khas Malang yang pastinya fresh banget.
Tak hanya menyuguhkan taman bunga, terdapat pula wahana yang bisa kamu nikmati. Seperti menaiki kuda, sepeda angin, kolam renang, dan masih banyak lagi.
Taman Selecta
Alamat: Jl. Raya Selecta No. 1, Tulungrejo, Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur.

14. The Onsen Hot Spring Resort

The Onsen Hot Spring Resort Malang
Foto: Debora Himawan / Shutterstock.com
Pengin ke Jepang tapi belum kesampaian? Jangan khawatir, kamu cukup perlu ke The Onsen Hot Spring Resort Malang pun sudah cukup. Di sini kamu bakal diberikan pengalaman liburan bak sedang berada di Jepang.
Kamu bisa menjelajahi taman dengan pemandangan khas Negeri Sakura dan ada juga Torii Gate. Kamu juga bisa sewa Yukata untuk foto-foto biar terkesan sedang berada di Jepang. Sementara yang paling utama, tentu saja harus coba berendam di pemandian air panas yang memang merupakan andalan dari tempat ini.
The Onsen Hot Spring Resort Malang
Alamat: Jl. Arumdalu No.98, Songgokerto, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur 65312

15. Florawisata San Terra de Lafonte

Santerra de Laponte Malang
Foto: Mang Kelin / Shutterstock.com
Kalau Jepang saja belum cukup, di Malang kamu juga bisa mengunjungi tempat wisata bernama San Terra de Lafonte. Ini merupakan hamparan taman bunga yang ditanam langsung di pot maupun di gantung.
Selain itu, ada spot Instagramable dengan background bangunan warna-warni ala luar negeri. Spot bangunannya ada dari Korea, Belanda, hingga Italia. Berkeliling di tempat ini sudah berasa keliling dunia, ya.
Florawisata San Terra de Lafonte
Alamat: Jalan Raya Madya, Jurangrejo, Pandesari, Kec. Pujon, Malang, Jawa Timur 65391